Tikus-Tikus di Pantai Cilincing. (Dari Buku "Satu Cinta Seluas Angkasa") Untuk Mahasiswaku Binusian... Dituliskan kembali berdasarkan pengalaman kami tinggal di pinggiran pantai – Cilincing, Pengalaman tak terlupakan ketika kami melihat tikus sebesar anak kucing. Tiga hari terakhir terkena diare. Cerita ini kupersembahkan untuk temanku yang miskin, Mbah Said, Para suster Puteri Kasih yang berjuang dan Mbak Vero serta Mbak Nia, teman satu atapku Reynaldo dan Arnanda). Prolog Selama seminggu kami akan menjalankan program Live-In di lingkungan kumuh Cilincing. Tiada bukan karena ini merupakan syarat utama masuk seminari tinggi. Kelompok Suster Puteri Kasih (terdiri 4 orang suster dan 2 orang aspiran) yang sedang bertugas disana telah menanti kedatangan kami. Dalam upaya pemberdayaan sumber daya manusia dan pelayanan, Para Suster ini sekarang bergerak dalam bidang sosial, ekonomi, kesehatan dan pendidikan. Kebetulan sekali, semangat visi serta misi Kelompok Suste...
Buat yang demen internetan...