SnowBay Water Park TMII dan Atlantis Water Adventure: Dari yang Eksotis hingga Menantang     	  	     Snow Bay Water Park TMII, wahana air dengan nuansa pegunungan salju.   Jakarta dan daerah-daerah di sekitarnya yang mengepung   Ibukota tercinta ini, seperti Bogor, Tangerang, Cikarang, dan lain-lain,   telah memiliki sarana wisata air yang tidak saja menggugah adrenalin,   tetapi juga mengasyikan untuk dinikmati.   isata air berbentuk kolam renang atau yang sekarang dikenal dengan   sebutan water park tersebut, dileng-kapi dengan berbagai kecanggihan   teknologi, serta fasilitas yang sangat menunjang keberadaan sarana ini.   Di Bogor misalnya. Di Kota Hujan ini terdapat sarana renang bernama   The Jungle. Sesuai dengan namanya, The Jungle juga menyuguhkan tempat   arena satwa, seperti burung dan ikan. Tidak kalah juga dengan Ocean Park   di Bumi Serpong Damai, Tangerang, atau Water Boom di Cikarang, Jabar.   Sementara itu, di Ibukota sendiri, terdapat beberapa arena seperti   itu, yan...